Perkara yang di atas

 2020, 13 July


Pikirkanlah perkara yang di atas, bukan yang di bumi.

Kolose 3:2 TB


Bapa, aku sadar aku masih belum murni, mudah sekali tergoda, egois, ingin diterima oleh orang lain, sombong. bahkan ketika mau mereach out orang terkadang memiliki agenda tersembunyi yang disembunyikan oleh hati yang licik.


Bapa, saya mau menginjil bukan supaya goal saya achieved, tapi karena saya mengejar kekudusan dari Tuhan. saya mau menjaga hati saya dari rupa-rupa keserakahan, dan berfokus kepada Tuhan. aktivitas keseharian saya ini adalah kepercayaan yang Tuhan berikan untuk saya. supaya orang dapat melihat bahwa Tuhan memakai saya untuk kemuliaan-Nya dan orang mau tertarik kembali kepada jalan yang Tuhan sudah tetapkan.


Apa yang sekarang kamu kejar?


aku gak bisa bohong, bahwa saya kejar kelulusan studi master saya. saya ingin segera lulus dan fokus melakukan aktivitas lainnya, gak buang uang lagi juga untuk bayar spp. agak sedih sih karena belum ada yg saya bisa menangin dari lingkungan studi s2 saya.


tapi saya mau percaya saja. mungkin kelak ada yg bisa saya bantu untuk kembali mengenal Tuhan.


Bapa, saya mau terus memurnikan hati saya, dan gak gampang tergoda.


ampuni saya Tuhan. Tuhan mungkin gemas ya. saya pun kesal kenapa saya bs jatuh.


Tolong berikan Roh Kudus-Mu supaya menuntun saya mengikuti kehendak Tuhan


Thanks God


Let's enjoy today with You my Lord ♥️

Comments

Popular posts from this blog

Siapakah yang boleh datang kepada Tuhan?

Ucapan syukur dan nasehat untuk bertekun

Nasehat untuk menghadapi orang fasik