All for love

Dari Kisah Para Rasul 10 tentang Petrus dan Kornelius, bagaimana kisah tentang pertemuan mereka. Tuhan melihat hati manusia, dan Tuhan selalu punya belas kasih kepada semua orang. Siapa sih kornelius?

Kisah Para Rasul 10:1-2 (TB)  Di Kaisarea ada seorang yang bernama Kornelius, seorang perwira pasukan yang disebut pasukan Italia.
Ia saleh, ia serta seisi rumahnya takut akan Allah dan ia memberi banyak sedekah kepada umat Yahudi dan senantiasa berdoa kepada Allah.

Secara dunia aku liat hidup kornelius uda baik-baik aja, dia punya jabatan, dan kekayaan pastinya, dihormati orang, dia hidup saleh dan pasti banyak orang respek ama dia.

Bapa melihat kornelius ini orang yang takut akan Tuhan meski dia bukan dari bangsa yahudi, bangsa yang dipilih Tuhan. Kalau melihat background kornelius ini kayanya dia uda ga butuh apa apa lagi. tapi Tuhan tetep mau Kornelius ini mengenal Yesus. Sampai Tuhan memberikan penglihatan kepada Kornelius supaya ia dapat bertemu dengan Petrus.

Kisah Para Rasul 10:4 (TB)  Ia menatap malaikat itu dan dengan takut ia berkata: "Ada apa, Tuhan?" Jawab malaikat itu: "Semua doamu dan sedekahmu telah naik ke hadirat Allah dan Allah mengingat engkau.

Demikian juga Petrus, ia mendapatkan pengelihatan juga mengenai kepada siapa saja dia harus memberitakan injil.

Kisah Para Rasul 10:10-16 (TB)  Ia merasa lapar dan ingin makan, tetapi sementara makanan disediakan, tiba-tiba rohnya diliputi kuasa ilahi.
Tampak olehnya langit terbuka dan turunlah suatu benda berbentuk kain lebar yang bergantung pada keempat sudutnya, yang diturunkan ke tanah.
Di dalamnya terdapat pelbagai jenis binatang berkaki empat, binatang menjalar dan burung.
Kedengaranlah olehnya suatu suara yang berkata: "Bangunlah, hai Petrus, sembelihlah dan makanlah!"
Tetapi Petrus menjawab: "Tidak, Tuhan, tidak, sebab aku belum pernah makan sesuatu yang haram dan yang tidak tahir."
Kedengaran pula untuk kedua kalinya suara yang berkata kepadanya: "Apa yang dinyatakan halal oleh Allah, tidak boleh engkau nyatakan haram."
Hal ini terjadi sampai tiga kali dan segera sesudah itu terangkatlah benda itu ke langit.

Tuhan masi mengajari Petrus ketika dia belom mengerti pada saat itu bahwa keselamatan telah di berikan kepada semua orang, dan Petrus kemudian obey dan pergi kepada kornelius.

Kisah Para Rasul 10:28, 34-36 (TB)  Ia berkata kepada mereka: "Kamu tahu, betapa kerasnya larangan bagi seorang Yahudi untuk bergaul dengan orang-orang yang bukan Yahudi atau masuk ke rumah mereka. Tetapi Allah telah menunjukkan kepadaku, bahwa aku tidak boleh menyebut orang najis atau tidak tahir.
Lalu mulailah Petrus berbicara, katanya: "Sesungguhnya aku telah mengerti, bahwa Allah tidak membedakan orang.
Setiap orang dari bangsa mana pun yang takut akan Dia dan yang mengamalkan kebenaran berkenan kepada-Nya.
Itulah firman yang Ia suruh sampaikan kepada orang-orang Israel, yaitu firman yang memberitakan damai sejahtera oleh Yesus Kristus, yang adalah Tuhan dari semua orang.

Tuhan membuat suatu tradisi di yahudi terkoyak, yaitu larangan untuk bergaul dengan bangsa lain.

Tuhan, aku beryukur banget karena Tuhan selalu punya cara untuk sentuh semua orang, seperti kornelius ini. Tuhan ga pernah kehabisan akal untuk manusia bisa datang dan mengenal Engkau. Bapa, memang unique cara Bapa ajar aku untuk bisa datang kepada Engkau. Tapi sangat bersyukur karena aku bisa beroleh karunia, bisa mengenal tentang Yesus, bisa memperoleh hidup baru. Sejujuranya semakin lama menjadi kristen atau murid Yesus. Kadang semua jadi biasa aja, kaya merasa ya wajar sih aku dapet keselamatan kan aku uda Kristen dan memang pantas, uda baptis. Jadi ngerasa bukan yang spesial lagi karunia itu. Padahal ketika baca ini, aku ingat lagi bahwa semuanya itu karena kasi karunia Tuhan. Bapa, mengasihi aku terlebih dahulu ❤

Bapa, grateful banget. Aku gamau hati aku jadi kering dan ga merasakan lagi ❤ seperti mula mula, dan gamau jadi sombong. Apalagi ampe berpikir orang lain lebih rendah dari aku.

Aku bersyukur Tuhan gak pernah membeda-bedakan. Aku juga musti ga beda-bedain orang, ga batasin kira-kira siapa aja yang mau aku reachout, apapun backgroundnya dan dimanapun orang itu tinggal. Karena kalau Tuhan uda berkehendak siapa dapat menghalangi? Petrus dia musti jalan dari yope ke kaisera dan kornelius akhirnya dimenangkan. Ga ada batasan apapun. Tapi aku sendiri banyak bikin alasan ketika reachout orang. Just pray, aku kan cuma alat doang. Mungkin aku menanam, aku menyiram tapi tetap Tuhan yang memberikan pertumbuhan.

Yuk prim semangat, lakukan bagian kamu, jadi terang, jadi contohan, milikilah kasih yang overflow dari Tuhan.

Bapa, aku mau overflowing of your love. Aku tahu yang aku butuh adalah Engkau yang menciptakan semuanya.

Everything I need is You
From begining and forever

Love you Father 🤗

Comments

Popular posts from this blog

Siapakah yang boleh datang kepada Tuhan?

Ucapan syukur dan nasehat untuk bertekun

Nasehat untuk menghadapi orang fasik