Awesome Father

Bapa, met pagi. Aku ga ngerti kenapa aku bangun sangat pagi, padahal masih sangat ngantuk, mataku gamau kebuka. Tapi hatiku rindu, aku pengen berdoa, dan berdiam. Pengen ngobrol ama Bapa. Mainin gitar tiba tiba, pengen nyanyiin lagu Seperti Bapa sayang anakNya.

Bapa besar sungguh kasih setiaMu
Nyata sungguh perlindunganMu
Tak satu kuasa mampu pisahkan
Aku dari kasihMu

Bapa ajar ku s’lalu hormatiMu
Ajarku s’turut perintahMu
B’rikanku hati ‘tuk menyembahMu
Dan bersyukur s’tiap waktu

Reff :
S’perti Bapa sayang anakNya
Demikianlah Engkau mengasihiku
Kau jadikan biji mataMu
Kau berikan s’mua yang ada padaMu

S’perti Bapa sayang anakNya
Demikianlah Kau menuntun langkahku
Hari depan indah Kau beri

RancanganMu yang terbaik bagiku

Pas banget, itu kan lirik ambil dari buku efesus, yang kemarin dibahas, dan juga ada di lesson. Banyak buat aku bersyukur ama Bapa, say thank you banget ama Bapa. Aku pengen dengar suara Bapa. Hanya berdiam.

Efesus pasal 4, Paulus memberikan nasehat bagaimana jemaat itu harus memiliki persatuan. Ini ayat yang dibahas waktu funtime pdg ke bogor kan Be. Love one another.

Efesus 4:3-4  Dan berusahalah memelihara kesatuan Roh oleh ikatan damai sejahtera:
satu tubuh, dan satu Roh, sebagaimana kamu telah dipanggil kepada satu pengharapan yang terkandung dalam panggilanmu,

Bagaimana pentingnya bersatu dalam satu tubuh Kristus, saling melengkapi dalam kasih supaya lebih kuat, supaya mampu menjalankan misi dan mencapai visi yang sudah diberikan Bapa.

Kita saling terkonek karena kita memiliki dasar yang sama, yaitu bible. Waktu itu ka dinar ada share 10 poin.

How to mengenal lebih dalam

1. Saling mendahului dalam memberi hormat
Roma 12:10  Hendaklah kamu saling mengasihi sebagai saudara dan saling mendahului dalam memberi hormat.

Galatia 5:26  dan janganlah kita gila hormat, janganlah kita saling menantang dan saling mendengki.

2. Menjadi pendamai
Roma 14:19  Sebab itu marilah kita mengejar apa yang mendatangkan damai sejahtera dan yang berguna untuk saling membangun.

Sesuatu yang memang saling kita usahakan. Untuk saling membangun

3. Pengetahuan dan Saling menasehati
Roma 15:14  Saudara-saudaraku, aku sendiri memang yakin tentang kamu, bahwa kamu juga telah penuh dengan kebaikan dan dengan segala pengetahuan dan sanggup untuk saling menasihati.

Butuh pengetahuan

1 Tesalonika 5:11  Karena itu nasihatilah seorang akan yang lain dan saling membangunlah kamu seperti yang memang kamu lakukan.

4. Saling memperhatikan
1 Korintus 12:25  supaya jangan terjadi perpecahan dalam tubuh, tetapi supaya anggota-anggota yang berbeda itu saling memperhatikan.

5. Jangan saling membinasakan
Galatia 5:15  Tetapi jikalau kamu saling menggigit dan saling menelan, awaslah, supaya jangan kamu saling membinasakan.

6. Saling membantu
Efesus 4:2  Hendaklah kamu selalu rendah hati, lemah lembut, dan sabar. Tunjukkanlah kasihmu dalam hal saling membantu. 

7. Ramah, penuh kasih dan saling mengampuni
Efesus 4:32  Tetapi hendaklah kamu ramah seorang terhadap yang lain, penuh kasih mesra dan saling mengampuni, sebagaimana Allah di dalam Kristus telah mengampuni kamu.

8. Saling mendorong satu sama lain dalam perbuatan baik
Ibrani 10:24  Dan marilah kita saling memperhatikan supaya kita saling mendorong dalam kasih dan dalam pekerjaan baik.

9. Saling mengaku dosa
Yakobus 5:16  Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh. Doa orang yang benar, bila dengan yakin didoakan, sangat besar kuasanya.

10. Jangan saling mendustai
Kolose 3:9  Jangan lagi kamu saling mendustai, karena kamu telah menanggalkan manusia lama serta kelakuannya, 

Banyak sih, kaya sudah ada standar yang tinggi bagaimana hubungan dalam jemaat itu harus dilandasi. Sebenarnya itu bukan hal berat ya, bahkan hal yang lazim untuk dilakukan, di luar jemaat sekalipun. Tapi kenapa ya susah dilakukan? Karena pride, gengsi, gamau kalah, pengen selalu terlihat paling benar, gamau tertolak, ga percaya satu sama lain, mementingkan diri sendiri, dosa, kepahitan, gamau mengampuni, etc.

Di ayat ayat selanjutnya di efesus 4,

Efesus 4:20-24  Tetapi kamu bukan demikian. Kamu telah belajar mengenal Kristus.
Karena kamu telah mendengar tentang Dia dan menerima pengajaran di dalam Dia menurut kebenaran yang nyata dalam Yesus,
yaitu bahwa kamu, berhubung dengan kehidupan kamu yang dahulu, harus menanggalkan manusia lama, yang menemui kebinasaannya oleh nafsunya yang menyesatkan,
supaya kamu dibaharui di dalam roh dan pikiranmu,
dan mengenakan manusia baru, yang telah diciptakan menurut kehendak Allah di dalam kebenaran dan kekudusan yang sesungguhnya.

Sebenarnya semua ayat bener banget, pengen aku copy semuanya, karena semua penting, Paulus pun ga cuma berikan statement, tapi di berbagi keyakinan, dan memberikan cara cara apa yang harus diperbuat. Kamu sudaj mendengar kebenaran tentang Kristus. Kasih karunia dari Bapa. Mau bertindak dengan benar gak? Dan saat kita tau kebenaran, iblis pasti cari cara yang lebih licik lagi buat rusak hubungan kita dengan sesama, yang ujung ujung nya bisa bikin aku ngambek ama Bapa, marah.

Efesus 4:27  dan janganlah beri kesempatan kepada Iblis.

Isi terus hati dan pikiran dengan kebaikan kebaikan Tuhan, be positif, tinggal lakukan bagian kita, apapun hasilnya itu adalah rancangan Tuhan. Itu yang terbaik buat kita. Bapa, bantu aku untuk bisa lebih bijak, berhikmat, untuk bisa merespon dengan benar di setiap langkah di hidupku. Bantu aku berbicara Bapa. Aku tau aku ga pandai bicara, tapi Bapa adalah Raja segala raja, Bapa punya hikmat. Roh yang diberikan pada musa itu sama dengan Roh yang diberikan kepadaku. Thank you ya Be.

Comments

Popular posts from this blog

Siapakah yang boleh datang kepada Tuhan?

Ucapan syukur dan nasehat untuk bertekun

Nasehat untuk menghadapi orang fasik